Wednesday, February 1, 2017

Quote

Lebih baik mencoba dan gagalkan daripada tidak mencoba dan menyesal?




Untuk teman yang sedang berjuang menembus batas dan tengah berlari mengejar impian,
tarik nafas
dan selalu ingat siapa dirimu dan untuk
 apa kamu disana. #moments

Tuesday, January 24, 2017

Resep Rahasia



How to make PANCAKE

 

Bahan dasar yang harus anda siapkan :

1. Tepung terigu 100 gram
2. Susu 200-250 ml
3. Telur 2 butir (pisahkan antara kuning dan putihnya)
4. Margarin
5. Garam 
Untuk toppingnya anda bisa menggunakan sirup maupun es krim.

Alat yang harus disiapkan :
1. Mixer 
2. Teflon 
3. Wadah

Langkah atau cara membuat pancake :

1. Buatlah adonan dari terigu, susu dan telur (kuningnya saja). Aduk ketiga bahan tersebut hingga benar-benar tercampur secara merata. Anda bisa memakai mixer agar adonan lebih merata dan anda dapat melakukan aktivitas yang lain.

2. Setelah ketiga bahan tersebut dapat merata pada adonan, anda bisa memasukkan putih telur sedikit demi sedikit. Hindari putih telur tersebut mengental menjadi satu, gunakan teknik pancing untuk mencampur putih telurnya. Jika putih telur dapat tercampur dengan baik, maka adonan pun dapat mengembang dengan baik.

3. Ambil teflon yang sudah anda siapkan tadi, panaskan pada kompor anda. Usahakan anda memakai teflon yang paling kecil agar api dapat merata pada seluruh bagian. Bila sudah panas, anda bisa mengolesi permukaan teflon dengan margarin kemudian kecilkan apinya dan ratakan margarin pada setiap permukaan teflon. Jika teflon kecil tidak ada, gunakan teflon yang berukuran standart.

4. Tuang adonan pada teflon yang telah anda olesi margarin sedikit demi sedikit maksimal 2 sendok sayur, hal ini harus anda lakukan agar adonan tersebut dapat matang pada seluruh bagian. Lalu tutup teflonnya sampai salah satu bagian benar-benar matang, setelah itu buka tutupnya dan balikkan adonan tersebut agar kedua sisi dapat matang sempurna.

5. Bila kedua bagian sudah mengeras, silahkan diangkat dan disajikan kepada keluarga atau tamu yang ada dirumah anda. Jangan lupa untuk memberikan topping diatas pancake tersebut.


Selamat mencoba  *_*

 

SukaSukaNulis Template by Ipietoon Cute Blog Design